Panduan Memasang dan Melepas iRing Hp yang Benar

 Hai Sobat JurnalPedia, pada kesempatan kali ini, admin akan memberikan ilmu mengenai bagaimana sih, cara memasang dan melepaskan iring hp atau smartphone yang benar! Berikut di bawah ini panduannya, yang dapat sobat ikuti dengan mudah.




Panduan Memasang dan Melepas iRing Hp atau Smartphone

1. Cara Memasang iRing di Hp atau Smartphone yang Benar

Jika sobat sembarangan memasang iring, tanpa tahu bagaimana seharusnya dipasang, nah, jika keliru, maka akan mengilangkan salah satu fungsi dan manfaat dari aksesoris itu. Misalnya saja, ketika iring digunakan untuk sandaran hp, maka hp kurang bersandar miring dengan tegak karena posisinya salah. Nah ini salah satunya.

Mengatasi hal tersebut, maka sebaiknya perhatikan panduan memasang ring holder seperti gambar di bawah ini:



Pada gambar di atas yang dilingkari merah, merupakan tempat yang tepat untuk menjadi letak memasang iring.

Pada lingkaran tengah (posisi tenah), dapat sobat gunakan untuk hp yang berukuran di bawah 5 inch (rekomendasi). Kemudian kalau ukuran hp lebih dari 5 inch (ukuran tab), dapat gunakan peletakkan samping dan bawah untuk iring hpnya. Mengapa seperti itu? Alasannya, apabila ring diletakkan diposisi tengah pada hp yang berukuran tab, maka fungsi cincin pada iring hp tidak akan maksimal.

Jadi, lebih baik gunakan posisi lainnya.

Selebihnya sobat dapat lihat video di bawah ini untuk cara memasang pegangan hp (iring) yang benar.



2. Cara Melepas iRing Hp dengan Mudah

Melepaskan iring dari hp tidak asal mencopot begitu saja. Selain pastinya sulit, juga dapat merusak casing bagian belakang hp sobat. Nah berikut ini melepas iring hp dengan panduan yang benar dan mudah.

Bahan yang perlu sobat siapkan untuk mempermudah melepas iring adalah minyak goreng (bisa juga dengan minyak kayu putih, baby oil, atau sejenisnya). Pada tutorial ini, admin menggunakan minyak goreng yang masih baru (supaya casing ndak bau dan kotor). Jangan gunakan minyak goreng bekas ya, ntar bau dan item lagi.

Kemudian, langsung saja oleskan minyak goreng di bagian-bagian pinggir iring dengan menggunakan jari. Setelah itu, sambil tarik pinggir iring (bukan cincinnya) menggunakan kuku. Apabila sudah terbuka sedikit, kasih minyak lagi supaya sampai ke perekat cincin.

Manfaat dari minyak ini untuk menghilangkan rekatan pada iring. Sehingga, kemungkinan besar kalau sudah terlepas nanti iring sudah tidak dapat digunakan karena tidak dapat menempel pada casing dengan kuat lagi.

Tarik iring perlahan dari satu sisi, sampai iring terlepas dari hp. Nah, dengan menggunakan cara ini maka casing hp sobat tidak akan rusak dan melepas iringnya juga jadi lebih mudah dilepas.

Nah, itu dia panduan atau tutorial cara melepas iRing dengan benar semoga berhasil dan bermanfaat ya sob